Rabu, 15 Maret 2023

Jogja Dengan Jutaan Kenangan

1. GIRILOYO




Kami di berikan kesempatan untuk mengikuti proses membatik yang dimulai dengan mencanting, lalu mewarnai, dilanjutkan dengan me-lorot dan yang terakhir yaitu menjemur. Kami dibagi menjadi beberapa kelompok pada saat mencanting dan masing masing kelompok memiliki satu pengrajin batik yang berada di giriloyo untuk membantu dan mengarahkan.




kami bisa mengikuti proses membatik dengan baik, yang pada akhirnya bisa menghasilkan sebuah kain batik berukuran sebesar sapu tangan. Giriloyo sendiri adalah dusun di bawah kaki perbukitan Imogiri, Asal usul Giriloyo konon berawal bersamaan dengan berdirinya makam raja-raja di Imogiri yang terletak di bukit Merak pada tahun 1654. Pada waktu itu, ketika Sultan Agung berniat membangun makam, beliau menemukan bukit yang tanahnya berbau harum dan dirasa cocok untuk dibuat makam. Namun, ketika pemakaman sedang dibangun, pamannya yang bernama Panembahan Juminah menyatakan keinginannya untuk turut dimakamkan di tempat itu. Ternyata yang meninggal duluan adalah pamannya. Oleh karena itu, yang pertama kali menempati makam tersebut adalah pamannya dan bukan Sultan Agung. Sultan Agung pun merasa kecewa, karena sebagai penguasa atau raja seharusnya yang pertama kali dimakamkan di situ adalah dirinya. Untuk menetralisir kekecewaan nya, Sultan Agung mengalihkan pembangunan makam untuk dirinya di bukit lain yang dinamakan penduduk setempat “Bukit Merak”. Suatu bukit yang terkenal di daerah kawasan selatan Yogyakarta karena di sanalah raja-raja kerajaan Mataram Islam dimakamkan.


2. OMAH KECEBONG



Omah Kecebong ini sengaja dibuat dan dibangun sebagai tempat wisata berbasis budaya Jawa. Tema yang diangkat adalah kearifan lokal mulai dari rumah ala Jawa, masakan Jawa, pakaian Jawa, dan aktifitas bermain tempo dulu. Konsep wisata ini dibuat berbeda agar lain dari yang lain. Mereka yang kangen akan kampung halaman dan kehidupan desa ala Jawa, bisa datang ke tempat ini. Tempat wisata Jogja kali ini berada tidak jauh dari pusat kota Jogjakarta atau Malioboro. Yakni hanya sekitar 7 km ke arah utara Jogja dekat dengan terminal Jombor.


Saat tiba di omah kecebong kami disuguhkan welcome drink serta beberapa makanan ringan, lalu kami diarahkan ke sebuah lapangan yang luas dimana kami diberi intruksi agar berbaris untuk mengambil foto serta video. Setelah itu kami bermain permainan seperti menepuk nepuk tangan dan tubuh dengan diiringi lagu yang kami nyanyikan Bersama-sama. Lalu kami dibagi menjadi beberapa tim, setelahnya kami diarahkan untuk bermain permainan di spot-spot yang sudah tersedia di omah kecebong, diantaranya adalah permainan memasangkan pengait ke caping, bermain jenga kayu dan menyusun kalimat. Setelah selesai bermain kami diberi sebuah minuman. Lalu sebelum kami Kembali ke bus masing-masing kami diberikan makan siang. Omah kecebong sendiri memiliki pemandangan yang indah dimana di sekeliling nya banyak sekali sawah-sawah dan pepohonan, sehingga membuat perasaan nyaman ketika berada disana


3. LAVA TOUR



Lava tour merupakan suatu kegiatan adventure offroad dengan menggunakan Jeep yang berlokasi di sisa sisa erupsi merapi. Disini kita akan melakukan offroad yang cukup meningkatkan adrenalin kita, tidak hanya di jalan berbatu tapi juga bermanuver di sungai juga. Lava tour merapi terletak di kaki gunung merapi sebelah setalan gunung. Berjarak kurang lebih 30km dari kota Jogja ke arah utara. Lava Tour Merapi ada pertama kali setelah erupsi gunung merapi pada tahun 2010 lalu. Erupsi merapi pada tahun 2010 merupakan erupsi yang cukup besar sehingga memakan korban jiwa yang tidak sedikit. 




 Rute kami adalah museum sisa hartaku, bukit triangulasi dan kali kuning, dimana di bukit triangulasi kita bisa menikmati pemandangan, bermain flying fox, dan berfoto bersama burung. lalu saat di museum sisa hartaku kami belajar mengenai sejarah bencana erupsi gunung merapi, The House Of memory adalah nama lain dari museum sisa hartaku. dan terakhir adalah kali kuning dimana kami trek trekan dengan brutal, kasian yg di pinggir bertaruh nyawa:)


4. KEBUN BINATANG GEMBIRA LOKA




Gembira Loka Zoo merupakan Kebun Raya dan Kebun Binatang yang berada di Kota Yogyakarta. Memiliki berbagai wahana rekreasi seperti interaksi satwa, kolam sentuh, kolam tangkap, terapi ikan, perahu kayuh, skuter air, atv, bumper boat, speed boat, perahu katamaran, dan lain lain.






Saat sampai di gembira loka kami langsung di pandu oleh kakak kakak disana. Gembira loka mempunyai banyak spesies hewan mulai dari hewan dalam maupun luar negri. Gembira loka juga menyediakan permainan seperti atv, perahu bebek dan masih banyak lagi. 


5. MALIOBORO
 


Malioboro merupakan salah satu jalan paling populer di Jogja. Selain berada di jantung kota, Malioboro menjadi cukup dikenal karena cerita sejarah yang menyertainya. Keberadaan Malioboro sering pula dikaitkan dengan tiga tempat sakral di Jogja yakni Gunung Merapi, Kraton dan Pantai Selatan.



Saat di malioboro saya membeli banyak oleh oleh, saya dan teman teman juga mampir ke tempat eskrim gelato yang sedang viral, dan memang benar rasanya enakk dengan pilihan rasa yang banyak, recommended banget lah pokoknya. Kalau ke malioboro jangan lupa yah cobain jugaa. tapi sayang karena waktunya mepet, saya dan teman-teman jadi harus buru buru untuk segera menuju bus karena setelah itu kami akan di antar ke stasiun untuk pulang ke bekasi.

14 komentar:

Jogja Dengan Jutaan Kenangan

1. GIRILOYO Kami di berikan kesempatan untuk mengikuti proses membatik yang dimulai dengan mencanting, lalu mewarnai, dilanjutkan dengan me...